Teknologi kian maju dan berkembang, apalagi di bidang perakitan
robot. Baru-baru ini, Tiongkok mulai memperjelas eksistensinya di bidang
teknologi robot.
Sebuah robot imut penjual es krim meramaikan kota Shenyang, Provinsi Liaoning, Tiongkok. Robot ini bukan hanya berdiri sebagai maskot toko es krim tersebut, tapi sekaligus menjadi pembuatnya.
Robot.wen Ice Cream menyajikan inovasi yang sangat unik dan menarik. Perusahaan es krim ini memasarkan produk es krimnya dengan menggunakan robot dengan penampilan yang lucu dan imut sebagai maskot dan pembuat es krimnya.
Cara kerjanya mirip seperti mesin minuman kaleng otomatis. Anda cukup memilih pesanan es krim Anda melalui layar sentuh. Kemudian, Anda tinggal memasukkan uang sesuai dengan harga es krim pesanan Anda. Setelah itu, Anda dapat melihat secara langsung melalui ruangan dengan kaca transparan, si robot imut yang diberi nama Wen tersebut membuat es krim pesanan Anda. Setelah selesai, es krim etrsebut akan dimasukkan ke sebuah kotak pengambilan, sehingga Anda bisa langsung mengambil es krim yang telah Anda pesan.
Cara pemasaran ini sangat menarik perhatian banyak orang. Pemilik Robot.wen Ice Cream mengaku cara ini sangat baik untuk kemajuan bisnisnya. Karena, selain mampu mengurangi biaya tenaga kerja, keuntungan yang didapat dari kreativitas ini juga lebih tinggi.
Sebuah robot imut penjual es krim meramaikan kota Shenyang, Provinsi Liaoning, Tiongkok. Robot ini bukan hanya berdiri sebagai maskot toko es krim tersebut, tapi sekaligus menjadi pembuatnya.
Robot.wen Ice Cream menyajikan inovasi yang sangat unik dan menarik. Perusahaan es krim ini memasarkan produk es krimnya dengan menggunakan robot dengan penampilan yang lucu dan imut sebagai maskot dan pembuat es krimnya.
Cara kerjanya mirip seperti mesin minuman kaleng otomatis. Anda cukup memilih pesanan es krim Anda melalui layar sentuh. Kemudian, Anda tinggal memasukkan uang sesuai dengan harga es krim pesanan Anda. Setelah itu, Anda dapat melihat secara langsung melalui ruangan dengan kaca transparan, si robot imut yang diberi nama Wen tersebut membuat es krim pesanan Anda. Setelah selesai, es krim etrsebut akan dimasukkan ke sebuah kotak pengambilan, sehingga Anda bisa langsung mengambil es krim yang telah Anda pesan.
Cara pemasaran ini sangat menarik perhatian banyak orang. Pemilik Robot.wen Ice Cream mengaku cara ini sangat baik untuk kemajuan bisnisnya. Karena, selain mampu mengurangi biaya tenaga kerja, keuntungan yang didapat dari kreativitas ini juga lebih tinggi.