Ide Usaha Tanpa Modal Menghasilkan Keuntungan



Ide Usaha Tanpa Modal merupakan topic yang sering dipikirkan oleh banyak orang yang ingin menjalani usaha namun no budget, alias gak punya modal. Seringkali jika modal minim, kita cenderung mundur dan menjadikan itu alasan untuk tidak melanjutkan niat untuk berwirausaha. Padahal, usaha tidak selalu harus memiliki modal besar.

Memang sih tidak ada usaha yang sama sekali tidak mengeluarkan modal. Misalnya menjadi penulis, memang kita tak perlu mengeluarkan asset yang besar berupa materi, namun untuk mengetik dan fasilitas internet untuk mengirim naskah tulisan. Kadang juga memerlukan priter untuk naskah yang dikirim dalam bentuk hardcopy. Atau menjual produk orang lain, juga perlu mengeluarkan sedikit uang untuk bensin, bila itu tidak dibiayai pemilik modal.
Oke deh Sobat, berikut ini adalah beberapa Ide Usaha Tanpa Modal, yang bisa jadi inspirasi Anda.
  1. Jadi Penulis
Menjadi penulis tidak perlu modal berupa materi, namun diperlukan banyaknya wawasan. Anda bisa menjadi penulis artikel, opini di media massa, puisi, cerpen, atau novel. Bila Anda penulis pemula, diperlukan wawasan yang luas dan keahlian menulis. Selain itu juga perlu sering membaca karya orang lain terutama karya mereka yang sudah professional, karena semakin sering membaca karya orang, akan semakin banyak pembendaharaan ilmu menulis Anda.
Bila Anda memiliki keahlian menulis pada bidang tertentu, entah itu sastra atau ilmiah, maka cobalah untuk menjadikannya peluang usaha. Anda bisa mengirimkan naskah Anda ke media massa, atau nila perlu, jika bisa menjadi penulis buku, kenapa tidak? Sebelasmeter.com telah menulis artikel tantang Tips Menjadi Penulis Buku (Untuk Pemula)
  1. Menjadi Reseller (Penjual Produk orang lain)
Salah satu usaha tanpa modal kedua adalah menjadi reseller. Menjadi produsen memang memerlukan modal besar. Misalnya menjadi produsen jajanan pasar, makanan cepat saji, aksesoris, dan sebagainya memerlukan modal dalam jumlah tertentu. Memang menjadi produsen juga sangat menguntungkan dari segi laba. Namun, bila budget kita minim banget, lebih baik menjadi penjual produk orang lain. Cara tersebut juga untuk menyiasati tak adanya modal, sekaligus mempelajari pola konsumen, pemasaran, dan mempelajari proses produksi. Sambil mengumpulkan modal dari penghasilan reseller tersebut untuk membangun usaha impian nantinya.
Anda bisa menawarkan diri kepada teman, kenalan, atau keluarga untuk menjual produk mereka. Bisa pula mencari informasi barangkali perusahaan tempat teman yang juga merupakan reseller, memerlukan tenaga baru. Go spirit, Sob!
  1. Menjadi Blogger
Sebenarnya menjadi blogger bukan tanpa modal, namun karena daftar menjadi blog tak perlu beyar alias gratis, maka saya kira blogger termasuk usaha tanpa modal. Memiliki PC dan modem saat ini sudah biasa di kalangan kita, jadi itu modal yang kadang dilupakan oleh banyak orang. Padahal jika sudah punya fasilitas tersebut, tak ada salahnya menjadi blogger untuk menjadi penulis sesuka Anda tanpa harus ada aturan menulis seperti di media massa seperti Koran, atau majalah. Bila tidak sesuai keinginan media, maka tulisan kita tidak diterima.

Lain halnya dengan blog, kita bisa menulis apa saja sesuai keahlian kita sebanyak mungkin dan dibaca oleh pengunjung blog kita. Lalu memasang iklan di blog tersebut sebagai sumber penghasilan. Meski begitu, tulislah hal-hal yang bermanfaat dan tidak copas ya Sob… biar berkah juga. Hehe
  1. Mengajar Les/Privat
Jika Anda senang mengajar, maka itu bisa menjadi kesempatan Anda membuka layanan mengajar, entah itu mata pelajaran formal atau keahlian tertentu. Beberapa ide mengajar misalnya:
  • Mencari orang tua yang membutuhkan guru les mata peajaran di rumahnya.
  • Menyediakan jasa les bahasa asing di rumah, dan sasarannya bisa warga di mana tempat Anda tinggal.
  • Menyediakan les keahlian bidang tertentu, seperti les membuat dan menulis blog, les computer, les menjahit, les membuat aksesoris, les memasak, dan sebagainya.