Cara Meraih Kesuksesan : Ikuti Langkah Ini, Sukses di Tangan Anda

Kata kesuksesan adalah kata yang paling diidam-idamkan banyak orang. Semua orang pasti ingin meraih kesuksesan. Masalahnya adalah, bagaimana langkah atau cara meraih kesuksesan tersebut?

 
Well, cara mencapai kesuksesan sebenarnya mudah. Yang susah adalah bagaimana Anda bisa selalu konsisten untuk mempraktekkan cara menuju kesuksesan tersebut. Kali ini saya akan bantu Anda untuk memberikan sebuah cara meraih kesuksesan. Tetapi syaratnya, Anda harus benar-benar meresapi penjelasan saya di bawah ini

Apa perbedaan antara negara miskin dan negara kaya? Bukanlah pada umur suatu negera… Dapat Anda saksikan bahwa negara India dan negara Mesir umurnya lebih dari 2000 tahun, tetapi mereka tetap merupakan negara miskin.

Di lain pihak… Kanada, Australia dan Selandia Baru, 150 tahun yang lalu merupakan negara yang tidak mengesankan. Namun saat ini merupakan negara yang maju dan kaya.
Kemudian, apakah perbedaan antara negara yang miskin dan negara kaya? Juga bukan karena tersedianya sumber daya alam. Jepang adalah negara kecil di mana 80% tanahnya bergunung, yang tidak cocok untuk pertanian dan peternakan. Tetapi bisa Anda lihat, Jepang merupakan negara terkaya kedua di dunia. 

Negara ini merupakan negara industri, menyimpan bahan mentah dari seluruh dunia, dan mengekspor menjadi barang jadi. Contoh lain adalah negara Swiss. Negara ini tidak menanam pohon coklat di negaranya tetapi mampu memproduksi coklat yang terbaik di dunia. 

Di dalam lahan yang sempit, mereka dapat beternak dan bertanam yang dapat dipanen 4 kali dalam setahun. Tidak hanya itu, mereka juga memproduksi hasil peternakan dengan kualitas terbaik. Swiss adalah negara kecil yang mencerminkan keamanan, patuh hukum, ketenangan, kenyamanan yang membuat negara tetap aman.
Para eksekutif dari negara kaya yang mengadakan kerja sama dengan partnernya di negara miskin menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan intelektual yang ditunjukkan antara keduanya. Suku dan warna kulit juga tidak penting . Para imigran yang dianggap pemalas di negara asalnya adalah tenaga produktif di negara eropa yang kaya. begitu apa perbedaannya? Perbedaannya adalah PERILAKU ORANG/BANGSA yang telah dibentuk selama bertahun-tahun oleh SISTEM PENDIDIKAN dan BUDAYA. Berdasarkan analisa perilaku orang/bangsa dari negara maju dan negara sedang berkembang, diketahui bahwa negara besar menjalankan cara meraih kesuksesan dengan mengikuti prinsip-prinsip hidup sebagai berikut :
  • Etika, sebagai prinsip dasar.
  • Integritas.
  • Tanggung jawab.
  • Menghormati hukum dan perundangan.
  • Menghormati hak-hak warga negara yang lain.
  • Cinta bekerja.
  • Dipacu menghemat dan menanam modal.
  • Ingin melakukan tindakan terbaik.
  • Tidak boros.
Di dalam negara yang miskin, hanya sedikit orang yang mengikuti prinsip dasar tersebut di atas dalam kehidupan sehari-hari. Kita menjadi miskin bukan disebabkan kekurangan sumber daya alam, atau keadaan alam yang kejam kepada kita. 

KITA MISKIN KARENA PERILAKU KITA KURANG KEMAUAN MELAKSANAKAN DAN MENGAJARKAN KEPADA ORANG LAIN PRINSIP-PRINSIP FUNGSIONAL DARI MASYARAKAT KAYA DAN TELAH BERKEMBANG. Itulah sebabnya mengapa mayoritas kita kurang berhasil dalam hidup, meskipun sumber daya alam kita sangat banyak. 

So, jika Anda tidak menyampaikan pesan ini kepada orang lain tidak ada masalah. Binatang peliharaan Anda tidak akan mati, Anda tidak akan dipecat, Anda tidak akan mengalami nasib buruk selama 7 tahun dan Anda tidak akan jatuh sakit.

Tetapi kalau Anda mencintai negara ini, sebarkan cara meraih kesuksesan ini kepada teman Anda, keluarga Anda, orang tua Anda, saudara Anda dan masyarakat banyak yang dapat memahami pesan ini. Saya berharap motivasi kesuksesan Anda tidak cepat padam dengan menyebarkan pesan ini kepada orang lain. Semoga suskes…