Kali ini kita akan membahas tentang Universitas di Indonesia yang mampu mencetak alumnus terbaik untuk kemajuan bangsa Indonesia. Ada beberapa kampus yang mampu mencetak alumnus mejadi Presiden Indonesia
universitas di Indonesia yang mampu mencetak alumnus Terbaik untuk Indonesia ;
1. Universitas Gadjah Mada
UGM yang terletak di Jogja ini memang salah satu kampus kebanggaan Indonesia. Menurut data Webometrics, UGM berada di posisi 414 dunia. Beberapa alumni UGM antara lain Presiden Joko Widodo, Anies Baswedan, mantan Wakil Presiden Boediono, Sri Sultan Hamengkubuwono X, Hotman Paris Hutapea, Adnan Buyung Nasution, Retno Marsudi, Artika Sari Devi dan banyak lagi.
2. Universitas Indonesia
2. Universitas Indonesia
Kampus UI yang terkenal dengan jas kuning mahasiswanya ini menempati urutan 532 dunia versi Webometrics. Tak heran, kampus ini selalu dipandang sebagai kampus paling prestisius di Indonesia. Banyak alumni UI yang dikenal memiliki prestasi cemerlang di Indonesia, di antaranya adalah Soe Hok Gie, Sri Mulyani, Agus Martowardojo, Yohanes Surya, Andrea Hirata, Ayu Utami, BJ Habibie dan banyak lagi.
3. Institut Teknologi Bandung
3. Institut Teknologi Bandung
Di Webometrics, ITB menempati urutan 622 dunia. Kampus Ganesha ini memiliki ujian masuk yang dikenal luar biasa sulit, namun prestasinya memang sudah mendunia dan tak diragukan lagi. Dua mantan Presiden Indonesia, yaitu Ir. Soekarno dan B.J. Habibie adalah alumni kampus ini.
4. Bogor Agricultural University
4. Bogor Agricultural University
Institut Pertanian Bogor menempati urutan 813 dunia versi data Webometrics. Kampus ini dulunya adalah bagian dari Universitas Indonesia (UI) namun melepaskan diri pada tahun 1963. Beberapa alumninya antara lain adalah mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Marissa Haque, Asma Nadia, Marah Roesli dan Yana Julio.
5. Universitas Padjajaran
5. Universitas Padjajaran
Kampus Unpad di Bandung juga sukses meraih peringkat 10 besar universitas terbaik di Indonesia versi Webometrics. Kampus Unpad menempati ranking 1210 dunia. Kampus yang dikenal sebagai kampusnya anak gaul Bandung ini banyak memiliki lulusan yang dikenal di Indonesia, antara lain Megawati Soekarno Putri dan Yovie Widianto.
Penulis : Nurma
sumber : berbagai sumber
Penulis : Nurma
sumber : berbagai sumber