Selain terkenal dengan tempat wisata alam yang indah dan sejuk,
Bandung juga terkenal dengan wisata kulinernya. Menawarkan berbagai
macam tempat makan, kota Bandung akan membuat Anda bingung dengan
banyaknya pilihan yang ada. Mau tahu tempat wisata kuliner di Bandung yang harus dikunjungi di sela-sela waktu liburan Anda? Berikut ulasannya.
1. Rumah Sosis
Rumah Sosis bukanlah sembarang tempat wisata kuliner di Bandung, melainkan juga merangkap sebagai salah satu tempat tujuan wisata di Bandung yang terkenal.
Dengan konsep “eat, swim, play”, Rumah Sosis menawarkan sebuah tempat
yang sangat cocok untuk hiburan keluarga, terutama untuk keluarga yang
mempunyai anak kecil.
Sesuai dengan namanya, menu utama di Rumah Sosis
adalah berbagai jenis makanan dengan bahan utama sosis. Sosis yang
ditawarkan juga sangat beragam, ada sosis ayam, sapi, ikan, ada yang
besar, dan juga ada yang kecil. Bagi yang tidak ingin makan sosis, tidak
perlu kuatir karena tempat wisata kuliner ini juga menyediakan menu
lain seperti nasi goreng, nasi liwet, chicken katsu, dan lain-lain.
Selain menyajikan makanan yang enak, Rumah Sosis juga mempunyai banyak wahana permainan yang menyenangkan,
misalnya mini golf, perahu sosis, kolam renang, lorong sesat, dan
lain-lain. Wahana permainan ini tidaklah gratis dan mempunyai harga yang
berbeda-beda.
2. Yoghurt Cisangkuy
Beralamat di Jalan Cisangkuy nomor 85, Yoghurt Cisangkuy telah
menjadi tempat nongkrong yang nyaman dengan menu yang sehat. Yoghurt
sendiri merupakan sebuah produk hasil olahan dari susu fermentasi yang
mempunyai banyak manfaat kesehatan. Tidak seperti yoghurt pada umumnya,
Yoghurt Cisangkuy menawarkan yoghurt yang tidak asam, melainkan
mempunyai berbagai pilihan raasa yang enak. Bukan hanya itu saja,
yoghurt ini juga disajikan dengan buah, sesuai dengan rasa yoghurt yang
dipesan, jadi bila Anda memesan yoghurt rasa strawberry maka di dalam
yoghurt tersebut akan ada buah strawberry juga.
Selain rasa strawberry, Yoghurt Cisangkuy juga menawarkan rasa lain
seperti rasa moka, lecci, coklat, dan anggur dengan harga yang
terjangkau, hanya 9.500 Rupiah saja. Selain yoghurt, Anda juga dapat
memesan beberapa jenis snack hangat seperti sosis goreng, kentang
goreng, somay, batagor, sate, dan lain-lain.
3. Sapu Lidi
Sapu Lidi adalah salah satu magnet wisata di daerah Lembang. Selain
penginapan, Sapu Lidi juga menawarkan pengalaman makan dengan suasana
pedesaan yang asri dan sejuk. Dengan tempat makan berupa saung di dekat
sawah, Sapu Lidi menawarkan berbagai jenis masakan Sunda, Indonesia,
sampai dengan masakan ala Eropa.