4 Tips Mengelola Keuangan Dengan Baik di Tahun 2016



Saveupdata.com -  Di tahun 2016 sekarang ini apakah anda sudah menyiapkan beberapa rencana untuk satu tahun kedepan? Khususnya soal mengelola keuangan. Kebanyakan orang hanya mengelola pendapatannya secara sederhana, yakni belanja untuk keperluan, dan sisanya ditabung atau investasi. Padahal masih ada beberapa cara dan kiat untuk mengelola keuangan anda di tahun 2016 ini.Berikut saveupdata.com merangkum 4 tips mengelola keuangan dengan baik bagi anda:

Mulailah untuk menghitung gaji anda, jangan Cuma diambil
Untuk tips pertama ini, cobalah menghitung gaji pertama anda di awal tahun 2016 , apakah sudah ideal atau belum menurut anda. Ini merupakan hal pertama yang harus dipikirkan agar arus keuangan anda di tahun 2016 selalu lancar. Mulailah melakukan pencatatan dan perhitungan setiap pengeluaran per bulannya dan bandingkan dengan gaji anda, jika merasa belum ideal cobalah ubah gaya hidup anda sesuai pendapatan.

Jangan membeli barang Cuma untuk gaya-gayaan
Jangan langsung berbangga dengan pujian dan perhatian dari orang orang sekitar anda, hanya karna anda memiliki setelan jas yang bagus, atau sepatu anda yang up to date. Untuk di tahun 2016 ini, cobalah sedikit merubah pandangan anda akan hal itu, jangan terlalu banyak kompromi.

Jika anda membeli banyak barang untuk mendapatkan pujian dari orang, ini akan menghambat dan memperburuk kondisi keuangan anda. Lianne Martha Maiquez Laroya, Financial advisor asal Filipina mengatakan, sebaiknya anda membeli yang anda butuhkan, bukan yang anda inginkan. Meskipun terlihat mirip.

“Berhenti beli barang yang tidak diperlukan, apalagi jika cuma buat menarik perhatian orang yang bahkan Anda sendiri tidak suka,” tegas Lianne.

Hobby yang dibayar
Ini hal yang paling menyenangkan. ‘hobby yang dibayar’, siapa yang tidak mau akan hal itu. Jika anda memiliki beberapa ketrampilan yang bisa menghasilkan pendapatan, jangan ragu! Itu akan menjadi peluang bagus untuk menambah income anda.

Menurut penelitian terbaru di Amerika Serikat, Inggris, Dan Austrailia, 15% para profesional di AS menjalankan bisnis lain disamping pekerjaan tetapnya. Dan Australia sejumlah 23 %. Para Profesional tersebut mengaku, mereka menjalankan bisnis sampingan yang mereka cintai, sementara sisanya mengaku ingin bebas mengatur waktu sendiri diluar kehidupan profesionalnya.

Jadi? Knapa anda tidak memulai dari sekarang? Peluang tidak akan datang untuk kedua kalinya bukan? Manfaatkan awal tahun ini menjadi sesuatu yang baru bagi anda.

menyiapkan dana darurat
Menurut Whitney Johnson selaku analis-investor Amerika Serikat, dana darurat seharusnya menjadi prioritas utama ketika mengatur keuangan. Dengan menyisihkan 10% dari gaji perbulan,hal itu sudah cukup untuk menanggulangi kejadian mendadak seperti sakit, kecelakaan dan lain lain.

lebih lanjut Johnson mengatakan bahwa, tidak perduli seberapa banyak pendapatan anda, anda harus tetap menabung untuk kejadian darurat yang suatu waktu bisa saja terjadi.

jadi, jika anda belum secara teratur mengelola keuangan anda, mulailah dengan berbagai tips yang dijelaskan barusan. Dan semoga keuangan anda di tahun 2016 ini menjadi semakin baik lagi, dan seterusnya. Dan jangan lupa, tidak ada salahnya melakukan diskusi dengan pasangan atau keluarga dirumah anda untuk mendapatkan hasil yang lebih baik lagi.

Related Posts: