Saveupdata.com -Tepat hari kemerdekaan RI pada hari ini 17 Agustus 2016, hampir seluruh kalangan merayakan hari kemerdekaan. Seperti upacara di Istana Merdeka yang dipimpin langsung oleh Bapak Persiden RI Ir. H. Joko Widodo. Dikalangan santri pun juga merayakan hari kemerdekaan RI dengan dilaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka Perayaan Kemerdekaan
Republik Indonesia ke-71, 17 Agustus 2016 di Pondok Pesantren Sidogiri
bertempat di lapangan olahraga Sidogiri.
Pertugas sebagai Pembina Upacara, Ketua II PPS, A. Saifulloh Muhyiddin.Upacara dihadiri oleh Majelis Keluarga PPS, Pengurus Harian, Dewan
Guru, dan Santri utusan dari Daerah A-0 dan Z. Seluruh santri yang tidak
ikut dibarisan berjajar di samping lapangan.
Suasana khidmat tambah terasa ketika pemimpin upacara meminta
peserta untuk mendoakan para pahlawan kemerdekaan yang gugur saat
melawan penjajah. Santri peserta upacara khusyuk saat berdoa.Salah satu pengasuh Ponpes Sidogiri, KH Abdul Djalil Fadil, gugur karena
ditembak oleh tentara Belanda pada 1948. Menurut cerita, Pengasuh
Ponpes Sidogiri kesembilan itu ditembak pasukan Belanda saat mengimami
Salat Subuh di masjid pesantren, tepat saat membaca doa qunut.
Belanda mengincar Kiai Abdul Djalil karena menyembunyikan informasi
keberadaan adik iparnya, Kiai Sa'dullah bin Nawawi, dari kejaran pasukan
Belanda. Kiai Sa'dullah dicari Belanda karena menjadi Komandan
Hizbullah yang kala itu bergerilya di Malang, Jawa Timur.
Sumber : Pondok Pesantren Sidogiri